DPRD Sahkan Verna Inkiriwang Bupati Poso 2025-2030

 


Poso, Bongkarsulteng.my.id - Rapat paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Poso yang di gelar di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Poso Senin, 10 Februari 2025 secara resmi mengumumkan berakhirnya masa jabatan Bupati Verna Gladies Merry Inkiriwang dan Wakil Bupati Yasin Mangu periode 2021-2025 sekaligus mengesahkan  terpilihnya pasangan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih, Verna Gladies Merry Inkiriwang - Soeharto Kandar periode 2025-2030.


Rapat yang dipimpin langsung Ketua DPRD Kabupaten Poso, Samuel Munda, S.E dihadiri unsur pemerintahan dan tokoh daerah, pasangan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih 2025-2030, dr. Verna G.M. Inkiriwang dan H. Soeharto Kandar juga serta anggota DPRD, Forkopimda, Ketua KPU, Ketua Bawaslu, para Kepala OPD dan tamu undangan lainnya.


Ketua KPU Poso Muh. Ridwan Daeng Nusu dalam menyatakan berdasarkan hasil resmi penghitungan suara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang berlangsung pada 27 November 2024 pasangan dr. Verna G.M. Inkiriwang dan H. Soeharto Kandar memperoleh suara terbanyak dengan 62.445 suara, sehingga ditetapkan sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Kabupaten Poso untuk masa jabatan 2025-2030.

Sementara bupati terpilih, Verna Gladies Merry Inkiriwang yang juga menjabat sebagai Bupati Poso periode 2021-2025, menyampaikan permohonan maaf apabila dalam kepemimpinannya masih terdapat kekurangan.


“Saya menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya apabila masih ada hal yang belum maksimal dalam pelaksanaan tugas selama periode ini. Terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung dari awal pelantikan hingga akhir masa jabatan,” ungkapnya.

Sebagai bupati terpilih Verna juga mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih atas kepercayaan masyarakat Poso. “Saya berharap dukungan dan bimbingan dari semua pihak agar kita bersama-sama dapat membawa Kabupaten Poso semakin maju,” ungkapnya. 

Sumber : Kominfosandi Poso

Post a Comment

To be published, comments must be reviewed by the administrator *

أحدث أقدم
Post ADS 1
Post ADS 1