Tumpukan kayu bawaan musibah banjir lembah Bada.
Poso,Bongkarsulteng.my.id - Musibah banjir yang menyebabkan hanyutnya jembatan dan melumpuhkan akses jalan provinsi penghubung antara dua kecamatan yang ada di Lembah Bada, Kecamatan Lore Selatan dan Lore Barat langsung di respon Bupati Poso, Verna GM Inkiriwang.
Kepada Gubernur Sulawesi Tengah bupati Poso lewat surat nomor 326/199/PUPR 2025 tertanggal 04 Maret 2025 meminta penanganan cepat pihak provinsi mengingat akses jalan yang terkena musibah tersebut merupakan jalur satu-satunya yang digunakan masyarakat terutama yang tinggal di Desa Lengkeka, Kageroa dan Tuare.
Musibah banjir yang terjadi di lembah Bada itu sendiri diakibatkan karena intensitas curah hujan yang terjadi beberapa hari belakangan ini.
Posting Komentar