(Kemenangan Anwar - Renny adalah kemenangan rakyat - Tidak terlepas dari track record dan pencapaian kinerja)
Laporan Redaksi
Poso,Bongkarsulteng.my.id - Hasil hitung cepat atau quick count yang diselenggarakan lembaga survey Poltracking.
Pasangan calon gubernur Sulteng Anwar - Renny berada pada posisi teratas (45,4%) di susul paslon Ahmad Ali - Abdul Karim Aljufri (37,75%) dan yang terakhir paslon Rusdy - Sulaiman dengan perolehan suara hanya (16,87%).
Perolehan suara Verna - Soeharto berpaut jauh dengan 3 pesaingnya : Darmin - Samsinar di susul paslon Lukky - Nasruddin dan paslon Sonny - Yusuf.
Kemenangan paslon Anwar Hafid sebagai Cagub dan Verna sebagai ini tidak terlepas dari track record atau latar belakang kinerja keduanya yang di nilai baik oleh masyarakat.
Anwar Hafid yang sebelumnya pernah menjabat sebagai bupati di Morowali di kenal sebagai orang yang berhasil mengangkat Morowali dari keterbelakangan pembangunan dan membuka lapangan kerja baik bagi warga Morowali maupun bagi masyarakat Sulawesi Tengah melalui pemberian ijin masuk perusahaan tambang di daerah tersebut.
Anwar Hafid juga di kenal sebagai pencetus program pendidikan dan kesehatan gratis pertama bagi wargannya yang kemudian di adopsi oleh pemerintah pusat sebagai program nasional yang masih berlaku hingga saat ini.
Akan halnya Verna pemimpin perempuan pertama di Kabupaten Poso ini oleh masyarakat terutama yang tinggal di wilayah perdesaan di kenal sebagai sosok yang low profil dan sebagai pemimpin yang betul-betul mau membangun dan pekah terhadap kebutuhan masyarakatnya.
Verna juga di kenal sebagai sosok pemimpin yang berhasil membawa keluar masyarakat Poso dari situasi yang tidak aman bahkan dia juga ternyata mampu memelihara kondusifitas di Poso hingga hari ini.
Atas kemenangannya Anwar Hafid mengucapkan rasa terima kasihnya. Dikatakannya, kemenangan tersebut merupakan kemenangan rakyat.
Hal yang sama juga dikatakan cabup Poso terpilih. Verna juga mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada masyarakat Poso yang kembali mempercayakannya sebagai bupati Poso 2024-2029.
Dihadapan para pendukung dan simpatisan Verna berjanji akan menjalankan amanah yang telah dipercayakan masyarakat sesuai yang tertuang dalam visi dan misi yang sudah di sosialisasikannya saat kampanye***
Posting Komentar